Panen Raya Nangka: Para Petani Untung Besar

Panen nangka, warga Ranuyoso
LUMAJANG, Beritadi.com – Seperti yang kita ketahui, buah nangka (Artocarpus integra) ini memiliki bau yang sangat khas sekali. Selain di dalamnya bergetah, buah yang satu ini rasanya sangat manis.

Daerah Desa Meninjo, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur ini dikenal sebagai daerah penghasil buah nangka yang paling banyak.

Selain ukuranya yang besar, buah nangka di daerah ini terkenal sehat. Sebab ditanam tanpa menggunakan pupuk kimia, atau organik, apalagi pada saat musim panen harganya relatif murah.

Dilansir dari pojoksatu, Niden, dirinya dibantu empat pekerjanya bisa memanen antara seratus lima puluh hingga dua ratus buah nangka perharinya.

Saat memasuki panen raya, setiap pohon bisa menghasilkan hingga lima puluh buah nangka yang siap dipanen, mulai dari jenis nangka salak, nangka malan hingga nangka bubur.

Nangka yang menjadi andalan di daerah ini adalah jenis nangka salak. Karena selain memiliki tekstur daging yang tebal, warna orange membuah lidah tak mampu menahannya, rasanya tentu manis dan legit.

"para petani disini menjual nangka salak ini mulai dari harga Rp. 40.000,-. hingga Rp. 80.000,-. tergantung ukurannya," ucap Niden.

Rencananya, nangka tersebut akan dikirimkan atau dipasok ke sejumlah pasar tradisional di wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah hingga Jakarta.

Berita lainnya

Leave Comment Hide Comment