Gudang Toko Mainan di Jember Hangus Terbakar, Kerugian Mencapai Ratusan Juta Rupiah
Toko mainan di Jember terbakar
JEMBER, Beritadi.com – Diduga korsleting listrik, sebuah gudang sekaligus toko mainan anak-anak yang berada di Jalan HOS Cokroaminoto, Nomor 34, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Jawa Timur, hangus terbakar, Selasa (7/1/2020) siang.
Akibat kebakaran tersebut, sejumlah mainan anak yang disimpan di lantai dua dan sebagian di lantai satu ludes terbakar. Kerugian ditaksir hingga ratusan juta rupiah.
Dilansir dari kissfm, pemilik toko, Darsono, kepada media menuturkan, pada saat itu dirinya diberitahu oleh karyawannya lewat telepon bahwa ada kepulan asap di atas atap toko miliknya.
"Saya langsung meluncur ke lokasi, namun setibanya di lokasi api sudah berkobar dan hanguskan isi gudang yang terdapat banyak barang yang mudah terbakar," katanya.
Selang beberapa menit, petugas pemadam kebakaran kemudian datang ke lokasi dan memadamkan api. Meskipun tidak ada korban jiwa, namun kerugian mencapai Rp. 100.000.000,-.
Kuat dugaan, kebakaran tersebut terjadi akibat adanya korsleting arus listrik kemudian lelehannya mengenai kardus tempat mainan anak.
"Karena sebelum terjadinya kebakaran, lampu di toko tersebut berkedip-kedip, mati sendiri," tandasnya.
Leave Comment Hide Comment