Cara Terbaru Mendapatkan Magna TV di Satelit Telkom 4 dengan Mudah
Magna TV di Satelit Telkom4
Beritadi.com, Trik mencari Magna TV terbaru – Sebelumnya, Magna TV ini telah resmi melakukan siaran pertamanya pada tanggal 16 Juli 2020 melalui soft launching yang diadakan di ruang gedung Media Group. Namun channel tersebut tidak bisa dinikmati lewat di scan otomatis, harus menggunakan cara manual di satelit Telkom 4 Merah Putih.
Baca juga: Beli Paket K-Vision, Nex Parabola, Nusantara HD Proses Cepat
Sebenarnya, Magna Channel yang bernama Magna TV ini merupakan saluran seinduk dengan Metro (Media Group) yang merupakan sebuah stasiun televisi swasta dan sudah mendapat dukungan penuh dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Akhir-akhir ini, banyak yang bilang bahwa susah untuk mendapatkan channel Magna TV. Bahkan ada yang bilang hanya bisa di resiver tertentu, padahal hal tersebut tidak benar dan apabila kita mau berusaha pasti bisa kita nikmati di semua merek resiver khususnya di Mpeg4.
Begini cara mendapatkan channel Magna TV dengan mudah
1. Pastikan satelit kamu berada di Telkom4.
2. Tambahkan transponder 4159 H 5700 (update)
3. Pastikan transponder tersebut sudah mendapatkan sinyal stabil, kemudian scan.
4. Selanjutnya cek, maka mendapatkan siaran Metro TV, Magna Channel, BN Channel dan Nusantara TV.
Bagaimana, sangat mudah sekali bukan? trik ini sudah lulus uji coba dan 100% berhasil, good luck ya :)
Leave Comment Hide Comment