Angin Kencang di Jember, Pohon Trembesi Tumbang Menimpa Mobil Innova
Kijang Innova tertimpa pohon di Jember
JEMBER, Pohon ambruk menimpa mobil – Angin kencang menyebabkan pohon trembesi tumbang hingga menimpa mobil Kijang Innova bernopol P 1987 GC yang parkir di pinggir Jalan Trunojoyo, Kaliwates, Kabupaten Jember, Rabu (17/2/2021) sekitar pukul 15.30 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Petugas BPBD dibantu relawan serta warga setempat melakukan evakuasi terhadap pohon tumbang yang menimpa mobil yang sedang parkir di pinggir jalan tersebut.
Melansir detik.com, pemilik mobil tak menyangka insiden itu akan terjadi. "Awalnya saya mau beli alat perlengkapan kantor di toko Senyum Media Jalan Trunojoyo, namun selang 15 menit tiba-tiba angin kencang dan pohon itu ambruk menimpa atap mobil saya," kata pemilik mobil, Desi, Rabu (17/2/2021).
Akibatnya, arus lalu lintas kendaraan di lokasi menjadi macet karena banyaknya masyarakat yang sedang pulang kerja.
Sebagai langkah mengurai kemacetan kendaraan, kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Jember Ipda Edy Purwanto, dilakukan upaya perubahan arus kendaraan.
"Kami berusaha mengatur lalu lintas agar proses evakuasi pohon tumbang bisa teratasi, dengan upaya pengalihan arus. Seperti di simpang empat gladak kembar, kita arahkan ke Jalan Sumatra dan Jalan DI Panjaitan," kata Edy.
"Kemudian untuk arus kendaraan dari Jalan DI Panjaitan kita arahkan ke Jalan (Kelurahan) Kebonsari. Tidak ada yang menuju A. Yani ataupun Jalan Trunojoyo," pungkasnya.
Leave Comment Hide Comment